Senin, 29 November 2010

…miris hati….(bagian 1)

kata "instan" sepertinya sangat lekat dgn siapa saja.

ada" mie instan", yang sebagian masyarakat indonesia sangat suka, tapi
tidak dianjurkan untuk dikonsumsi tiap hari karena dalam jangka panjang
akan berpengaruh negatif terhadap kemampuan daya pikir dan kondisi fisik
secara global.

Ada juga "cara instan" untuk ngetop. Contoh yang paling gress adalah
Sinta dan Jojo yang ngetop lewat "Keong Racunnya". Gak perlu susah2
untuk belajar vokal mulai dari kecil, tp cukup bergaya unik di depan
webcam-laptopnya dan keberaniannya meng-upload hasil gayanya di youtube
(yang notabene siapa saja bisa) langsung melejit namanya di blantika
musik tanah air.

http://blog.stie-mce.ac.id/fera/2010/11/30/miris-hatibagian-1/

Jalan Buntu, Apa Sebaiknya Reaksi Awal Kita

Saya ingin mengajak pembaca untuk membayangkan sebuah reaksi awal dari
cerita saya berikut ini. Pada siang yang cerah di ruang keluarga sebuah
rumah mewah, seorang perempuan dengan orang tua, mertua dan anak-anaknya
sedang bercanda ria. Semua menampakkan senyum dan tertawa lepas
mendengar cerita masing-masing yang saling bersaut-sautan. Suasana ini
tak seheboh hari-hari sebelumnya. Di depan mereka tertata rapi kue dan
hidangan, mulai dari makanan pembuka sampai dengan penutup. Tidak
seorang pun berani menyentuh makanan tersebut sebelum orang yang
ditunggu-tunggu datang menyampaikan gambar gembira untuk keluarga
tersebut. Yang jelas ini bukan acara ulang tahun.

http://blog.stie-mce.ac.id/sonhaji/2010/11/27/jalan-buntu-apa-sebaiknya-reaksi-awal-kita/

Attitude is Everything

Change Your Attitude… And You Change Your Life!

Ini adalah judul buku, karangan Jeff Keller; bukunya saya beli beberapa
saat lalu via internet di amazon.com. Ternyata pengalaman membeli di
amazon.com sangat berkesan.. Biaya kirim ternyata harganya hampir =
harga bukunya… Selain itu, ontime banget.. Dari waktu 2 minggu yang
dijanjikan, ternyata +/- seminggu buku sudah sampe rumah. & mereka bisa
kirim dari mana saja, jika bukunya sedang tidak ada di Amerika, mereka
bisa kirim lewat negara mana aja yang dimana buku itu 'available'

http://blog.stie-mce.ac.id/imama/2010/11/25/attitude-is-everything/

Strategi kuliah cepat lulus 3,5 tahun

Setiap mahasiswa ketika awal memasuki dunia kampus selalu bercita-cita
dan berharap bahwa mereka akan menyelesaikan proses perkuliahan dengan
waktu "secepat mungkin" dan dengan hasil yang memuaskan. Jika harapan
demikian tidak terbesit dihati maka hal tersebut sangat disayangkan
apalagi pemilihan universitas beserta jurusan/program studi sering
menggunakan pepatah "Berbaris ikut panjang, bertepuk ikut ramai".
Mudah-mudahan Anda tidak demikian adanya dan semua merupakan panggilan
hati nurani Anda sendiri.

http://blog.stie-mce.ac.id/hanif/2010/11/23/strategi-kuliah-cepat-lulus-35-tahun/

Sense of Organization

Peter F.Drucker, Dalam Bukunya yang berjudul An Introductory View of
Management, mengatakan, organisasi jika anggotanya mengalami organizitis
"penyakit organisasi" dengan gejala seperti kelesuan atau penurunan
sikap positif terhadap organisasi yang diakibatkan berkurangnya
kesediaan serta kesetiaan untuk mengusahakan upaya yang tinggi bagi
kepentingan organisasi merupakan masalah yang harus segera diatasi. Nah
! apakah pembaca pernah mengalami atau mengetahui gejala seperti kata
Drucker?.

http://blog.stie-mce.ac.id/hanif/2010/11/23/sense-of-organization/

Sering,…. Yang tidak kita Sukai, Kita melakukan

Beberapa hari setelah blog ini dibuat, saya melirik kiri kanan, tulisan
apa ya yang bisa disesel-seselkan agar blog bisa dibaca teman. Ringan,
sederhana, ringkas………..,
Akhirnya,…………………….

http://blog.stie-mce.ac.id/suharsono/2010/11/29/sering-yang-tidak-kita-sukai-kita-melakukan/

Your Positive Attitude is Your Passport to a better Tomorrow

Your Attitude is Your Window to the World

Setiap orang Memulai Kehidupan dengan 'Jendela yang Bersih'

Kita semua memulai kehidupan dengan 'good attitude', dengan attitude
yang baik atau 'a clean mental window'; jendela yang bersih. Bayangkan
sebuah jendela dengan kaca besar. Jika jendela itu bersih, kita bisa
melihat luar dengan nyaman & terlihat luas. Jika jendela kotor, indahnya
dunia luar terasa tidak nampak karena dipengaruhi oleh kotornya jendela.
Lihat juga Anak-anak. Mereka selalu gembira, tertawa & bebas
mengeksplorasi apapun tanpa takut, khawatir terhadap resiko apapun..
jendela mereka masih sangat bersih.

http://blog.stie-mce.ac.id/imama/2010/11/29/your-positive-attitude-is-your-passport-to-a-better-tomorrow/

Cara Memberi Contoh dalam Presentasi Tanpa Menimbulkan Rasa Kesal

Setelah membaca tulisan pendek ini Anda akan merasa telah menemukan cara
ampuh untuk memberi contoh saat memberikan presentasi. Lebih-Lebih bagi
Anda yang biasa memberikan presentasi. Tips sederhana ini saya temukan
saat anak saya pulang dari mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh
organisasi pemuda di kampung. Saya tidak tahu apa sebabnya, dia masuk
rumah sambil ngomel-ngomel yang tidak jelas maksudnya. Saya tanya:"Ada apa?"

http://blog.stie-mce.ac.id/sonhaji/2010/11/29/cara-memberi-contoh-dalam-presentasi-tanpa-menimbulkan-rasa-kesal/

kuliah “it for business”?, ngapain!!

Mata kuliah "IT for Business" memang terdengar aneh dan berat di telinga
mahasiswa khususnya jurusan-non-teknik. Tapi, karena sudah jamannya dan
merupakan matakuliah 'dasar-umum' jadi mereka wajib mengikutinya.

Judul diatas, merupakan pertanyaan yang pertama kali keluar dalam benak
mahasiswa ketika merancang rencana studi. Sampai di awal perkuliahan
ini, saya biasanya melempar pertanyaan ini kembali ke mereka. Saya
biasanya menyuruh mereka mengeluarkan kertas selembar, dan memberi waktu
10 menit untuk menulis tentang "Ngapain kamu Kuliah IT for Business".

http://blog.stie-mce.ac.id/eddys/2010/11/29/kuliah-it-for-business-ngapain/